Hari Sabtu dan Minggu tanggal 8 dan 9 September 2018 diadakan Edufair di SMA Kolese Loyola Semarang. Edufair ini merupakan kegiatan tahunan yang selalu diadakan oleh sekolah Loyola. Tahun ini Undip melalui LP2MP kembali diundang untuk menghadiri dan memeriahkan acara edufair ini.
Acara edufair ini diadakan selama 2 hari mulai pukul 09.00 – 16.00 WIB di Ruang Serbaguna SMA Loyola. Adapun terdapat 4 peserta dari Undip yang standby di stand pameran. Mereka akan melayani pengunjung baik pertanyaan, informasi, maupun keluhan-keluhan.
Acara ini ramai dihadiri oleh pengunjung dari SMA Loyola dan sekolah-sekolah lainnya. Beberapa pengunjung datang sendiri atau bersama orangtuanya. Beberapa pertanyaan yang sering ditanyakan seperti jalur masuk, biaya studi, peminat jurusan, beasiswa, dan sebagainya.
Selain pameran, acara ini juga diadakan sesi presentasi pada hari kedua. Presentasi ini akan memaparkan seputar admisi Undip dan melayani semua pertanyaan dari peserta.
Komentar Terbaru